Saat ini banyak perusahaan yang sudah menerapkan strategi marketing digital Amazon. Bahkan beberapa buku juga sudah terbit yang menjelaskan strategi tersebut. Anda bisa mendapatkan update artikel terbaru seputar strategi marketing dengan menggunakan link bio https://home.s.idatau bio link.
Sebelum itu Anda juga bisa membaca beberapa strategi marketing digital amazon hanya di dalam artikel ini. Rangkuman strategi marketing yang dimiliki Amazon sudah ada di dalam artikel ini.
FOMO
Salah satu trik untuk menarik minat pelanggan adalah menerapkan sistem kelangkaan sebuah produk. Jika kalian kerap berbelanja di Amazon. Tentunya kalian tidak asing dengan sistem penerapan kelengkapan dengan cara yang begitu unik yaitu membatasi produk yang mereka buat.
Itu artinya Amazon menggunakan trik limitasi atau pembatasan produk di setiap katalog online yang mereka miliki. Dalam psikologi marketing, pelanggan akan langsung melakukan pembayaran karena mereka memiliki rasa takut akan FOMO atau Fear Missing Out.
Recommended posts
Banyak orang cenderung memiliki rasa takut kehilangan atau ketinggalan sesuatu yang hype meski sesaat. Sehingga mereka akan lebih baik mengeluarkan uang lebih daripada tidak merasakan produk tersebut sama sekali. Jika kalian memiliki toko online, strategi ini wajib banget kalian gunakan.
Free shipping
Salah satu faktor yang menjadikan para pelanggan enggan berbelanja adalah karena biaya ongkos kirim yang terlalu mahal. Beberapa barang terkadang dijual dengan harga rendah namun dengan biaya ongkos kirim yang cukup mahal.
Amazon memiliki cara yang bisa mengatasi permasalahan tersebut. Cara yang diterapkan oleh Amazon ada dua yaitu dengan menggunakan ongkos kirim gratis serta Amazon prim.
Ongkos kirim gratis adalah Amazon akan membebaskan biaya kirim ke semua pembeli yang melakukan pembelian produk di atas 25 dollar. Selain itu sistem ini tidak memiliki batasan wilayah maupun jarak tertentu. Akan tetapi kendala terdapat pada estimasi kedatangan produk akan mencapai 8 hari.
Sedangkan untuk Amazon Prime merupakan salah satu tawaran sistem pengiriman yang diberikan oleh Amazon jika memang kalian enggan menunggu lama. Kamu bisa menjadi pelanggan Amazon Prime dengan harga 99 dolar setiap tahunnya. Biaya tersebut bisa menutupi ongkos kirim selama satu tahun penuh dengan estimasi kedatangan produk kurang dari tiga hari.
Bahkan dalam beberapa wilayah, kedatangan sebuah produk yang menggunakan opsi Amazon Prime bisa berlangsung dalam kurun waktu 2 jam lamanya. Menariknya Amazon selalu meningkatkan dan mengembangkan sistem pengiriman yang mereka miliki.
Kabarnya saat ini Amazon sudah melakukan pengiriman barang dengan menggunakan drone. Rasanya kedepannya, Amazon akan terus memiliki perkembangan yang cukup signifikan terhadap sistem pengirimannya.
Nah itulah dua strategi marketing digital Amazon yang bisa Anda terapkan dalam sistem jualan online Anda. Dengan begitu produk yang Anda jual bisa laku dan terus berkembang.



